Jumat, 14 Desember 2012

Contoh RPP Bahasa Inggris SMP Berkarakter


Contoh RPP Berkarakter

Contoh RPP Bahasa Inggris SMP Berkarakter - Salah satu perangkat pembelajaran yang harus disiapakan oleh seorang guru adalah RPP alias Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran. RPP adalah rencana yang menjelaskan bagaimana proses pembelajaran akan berlangsung dan dapat berjalan dengan baik sehingga kompetensi dasar yang harus dikuasai siswa bisa tercapai. 

Di dalam RPP, ada beberapa komponen, yaitu Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, Indikator, TUjuan Pembelajaran, Kegiatan Pembelajaran, Sumber belajar, model pembelajaran, alokasi waktu, dan lain-lain. Beberapa tahun belakangan, ada satu lagi komponen yang ditambahkan dalam RPP, yaitu indicator berkarakter sesuai dengan jenis RPP sekarang yang terbaru adalah RPP berkarakter. Nah untuk lebih lengkapnya, silahkan melihat langsung contoh dari RPP berkarakter khusus SMP di bawah ini



1.      Nama Sekolah      : SMP Antar Bangsa Surabaya
2.      Alamat Sekolah    : Jl. Merdeka 17 Surabaya
3.      Jenjang Sekolah   : SMP
4.      Kelas/ Semester    : VII / 2
5.      Kompetensi          : Membaca
6.      Standar Kompetensi          : 5. Memahami makna teks tulis fungsional dan esei pendek sangat sederhana berbentuk descriptive dan procedure yang berkaitan dengan lingkungan terdekat.
7.      Kompetensi Dasar             : 5.2 Merespon makna dan langkah retorika secara akurat, lancar dan berterima dalam esei sangat sederhana yang berkaitan dengan lingkungan terdekat dalam teks berbentuk descriptive dan procedure.
8.      Sub-Kompetensi Dasar      : 5.2.1 Merespon makna dan langkah retorika secara akurat, lancar dan berterima dalam esei sangat sederhana yang berkaitan dengan lingkungan terdekat dalam teks berbentuk descriptive.
9.      Indikator                            : 1. Menyebutkan jenis teks
                                                   2. Menjelaskan bagian identification dari teks
                                                    3. Menjelaskan bagian description
                                                    4. Menjelaskan social function teks
10.  Bahan Pelajaran                 : Teks descriptiveMy Pet’ (bacaan terlampir)
11.  Indikator Karakter             : 1. Gemar membaca
                                                   2. Rasa Ingin tahu
                                                   3. Kerja Keras
                                                   4. Mandiri
                                                   5. Tanggung Jawab
12.  Strategi Pembelajaran        : 1. Mengingat
                                                   2. Mengorganisasikan
13.  Alokasi Waktu                   : 2 x 35 menit
14.  Tujuan Pembelajaran         : 1. Diberi teks, siswa dapat menyebutkan jenis teks
                                                   2. Diberi teks descriptive, siswa dapat menjelaskan bagian identification dari
                                                       teks
                                                   3. Diberi teks descriptive, siswa dapat menjelaskan bagian description
                                                   4. Diberi teks descriptive, siswa dapat menjelaskan social function teks
15.  Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran:
a.       Kegiatan Pendahuluan 10’
·      Guru mengecek kehadiran siswa
·      Guru menjelaskan kompetensi yang akan dipelajari (apa yang diharapkan dapat dilakukan siswa, bagaimana mempelajarinya, dan apa yang harus dilakukan siswa selama pembelajaran)
b.      Kegiatan inti 50’:
Kegiatan Guru
Kegiatan Siswa
·    Membantu siswa memahami teks


·    Mengajukan pertanyaan-pertanyaan tentang teks.
·    Membaca teks dengan tujuan untuk: mengidentifikasi jenis teks dan menjelaskan isinya
·    Menjawab pertanyaan-pertanyaan tentang teks yang diberikan guru
·    Mengerjakan latihan-latihan di dalam buku
c.       Kegiatan Penutup 10’
·      Menyimpulkan kegiatan pembelajaran
·      Menugasi membaca teks-teks descriptive lain



16.  Asesmen dan Penilaian:
a.       Asesmen proses informal: guru mengamati kegiatan siswa selama KBM
b.      Asesmen hasil: tes tulis (Ulangan Harian)
17.  Sumber dan Media Pembelajaran: Buku Paket
18.  Lampiran:















































Tidak ada komentar: